Advertisiment

Burung Ocehan Poksai Hitam


Jenis burung Poksai yang ada di berbagai tempat di dunia ini jumlahnya sangat banyak sekali. Yang mana jenis-jenis burung poksai tersebut di antaranya ialah burung Poksai Genting, Poksai Sumatera, Poksai Kuda, Poksai Mantel, dan Poksai Hitam. Dan untuk kesemua jenis burung poksai tersebut umumnya telah dikenal luas oleh masyarakat sebagai burung hutan yang bersuara merdu tapi sangat jarang sekali yang bisa diperlombakan. Dalam artikel ini akan mengulas salah satu dari lima jenis burung poksai tersebut yang mempunyai suara merdu dan memiliki karakteristik yang berbeda dari burung ocehan lainnya. Jenis burung poksai tersebut ialah burung poksai hitam.

Burung poksai hitam mempunyai nama latin Garrulax lugubris yang keberadaannya tidak hanya terfokus di Indonesia saja melainkan juga terdapat di berbagai negara lainnya seperti Malaysia dan Thailand. Di Indonesia keberadaan burung Poksai Hitam dapat di jumpai pada daerah pulau Sumatera (bagian utara) dan Kalimantan. Di alam liar, burung Poksai Hitam menyukai hutan pegunungan sebagai tempat tinggalnya karena sifat burung poksai hitam dikenal sebagai burung penetap.

Karakter dari burung Poksai Hitam mempunyai sifat pemalu yang mana saat menjalani aktivitasnya baik untuk berburu atau menjelajah hutan dengan bersembunyi di antara rindangnya daun pepohonan dan di atas permukaan tanah. Di samping itu juga, sifat lainnya dari burung poksai hitam ialah lebih suka menyendiri dalam melakukan kegiatannya dan sesekali akan bergabung dengan burung poksai hitam sejenis serta dengan burung poksai genting dalam jumlah koloni yang kecil.



Saat berburu di alam liar, burung poksai hitam biasanya memburu jangkrik, ulat, kupu-kupu, belalang, dan biji-bijian. Biasanya dalam berburu makanan umumnya burung poksai hitam mencarinya di antara tumpukan dedaunan dan di antara pepohonan. Di samping itu juga burung poksai hitam berkebiasaan terbang rendah dalam membidik mangsa atau buruannya di alam liar.

Ciri-ciri fisik dari burung poksai hitam sangat mudah ditandai yang mana pada bagian paruhnya berwarna kuning kemerahan, bulunya berwarna hitam kecokelatan yang menyebar di hampir seluruh bagian tubuhnya sampai ke ujung ekornya. Pada bagian alis matanya terdapat warna biru berlian yang tampak sampai bagian belakang matanya. Kakinya berwarna hitam pekat dan ukuran tubuhnya termasuk cukup besar yakni sekitar 26 cm.

Sedangkan ciri khas dari kicauan burung poksai hitam ialah terdapatnya kicauan seperti suara teriakan yang berkotek untuk menandakan tanda bahaya. Ciri khas lainnya ialah terdapat suara untuk panggilan dengan nada yang jelas, keras, dan ada tambahan ‘hup’. Untuk yang jantannya umumnya kicauannya lebih bervariasi dibandingkan yang betinanya yang cenderung monoton saat berkicau.

Demikianlah penjelasan mengenai burung Poksai Hitam yang mempunyai kicauan yang merdu dan bervariasi. Dan dengan membaca artikel ini semoga dapat menambah pengetahuan kita sekalian mengenai burung Poksai Hitam. Terima kasih.

Oleh: Satria Dwi Saputro
Sumber:
http://omkicau.com/2014/06/19/uniknya-suara-kicauan-burung-poksai-hitam/
http://www.kutilang.or.id/burung/konservasi/poksai-hitam/

Gambar:
http://omkicau.com/2014/06/19/uniknya-suara-kicauan-burung-poksai-hitam/poksay-hitam/#main

Burung Ocehan Poksai Hitam Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

 

Top